Website SMAN 3 Pangkalan Bun

Halaman

Kontak

    Layanan Lain

    • Rumah Belajar

    Statistik Pengunjung

    Total Pengunjung :
    IP address anda : 18.97.9.173

    Dies Natalis Ke-22 SMA Negeri 3 Pangkalan Bun Berlangsung Meriah

    Last Update : 07 Oktober 2021

    SMANTRI – Dies Natalis ke-22 SMA Negeri 3 Pangkalan Bun dilaksanakan dengan penuh rasa syukur dan khidmat di tengah masa pandemi. SMA Negeri 3 Pangkalan Bun berkomitmen untuk senantiasa berkarya demi kejayaan bersama yang dituangkan dalam tema Dies Natalis ke-22 SMA Negeri 3 Pangkalan Bun yaitu “Kreasikan Bakatmu, Jadilah Pemenang SMANTRI SMANTRI JAYA”. Dies Natalis ke-22 atau yang biasa disebut smanfest ini dilaksanakan secara sederhana dan singkat guna menyesuaikan dengan protokol kesehatan.

    Beberapa kegiatan yang dilaksanakan untuk menyemarakkan Dies Natalis ke-22 ini di antaranya lomba baca puisi, poster, modern dance, video kreatif, MC, dan LKBB baik secara virtual maupun secara luring. Rangkaian lomba tersebut dilaksanakan tanggal 25-30 September 2021 sebelum hari puncak Dies Natalis ke-22.

    “Walaupun perayaan tahun ini berbeda, siswa siswi tetap semangat dan kompak untuk mengikuti lomba tersebut. terbukti dari semua kelas mengikuti lomba tersebut. Walaupun terkesan sederhana semoga hal ini tidak membuat semangat warga sekolah pudar. Jayalah sekolah kami tercinta teruslah berbenah dan mencetak bibit unggul yang berguna bagi nusa dan bangsa”, imbuh Sri Murnianti, S.Pd. selaku Waka Kesiswaan SMAN 3 Pangkalan Bun

    Ada beberapa lomba yang digelar secara luring dan daring di masa pandemi Covid-19 menjadi wadah bagi para siswa untuk menyalurkan bakatnya demi meraih prestasi yang dapat mengharumkan kelasnya masing-masing. Hal ini dijelaskan kembali oleh ketua pelaksana Dies Natalis ke-22, Dede Dhoifur Rahman mengingat situasi pembelajaran yang sudah mendapatkan izin tatap muka. ‘Oleh karena itu, ada lomba yang dilaksanakan secara langsung di sekolah untuk mengembalikan kesemarakan atau gempita smanfest seperti tahun tahun sebelumnya”, tambahnya

    Acara selanjutnya adalah acara puncak Dies Natalis Smantri Ke-22 pada tanggal 1 Oktober 2021, di mana ini adalah acara yang ditunggu-tunggu karena SMAN 3 Pangkalan Bun mengundang tamu instruktur senam aerobic terbaik di Pangkalan Bun. Acara yang dimulai dengan senam aerobic yang diikuti bapak/ibu guru dan staf TU, anak-anak pengurus OSIS, dan pemenang lomba yang diundang khusus ke sekolah di acara puncak. Acara yang juga dihadiri ketua komite SMAN 3 Pangkalan Bun, Drs. Ahmad Yahya.

     

    Dalam sambutannnya kepala SMA Negeri 3 Pangkalan Bun berpesan agar jangan pantang menyerah walau masih dalam suasana pandemi Covid-19, harus tetap semangat dalam kesederhanaan perayaan Dies Natalis kali ini. SMA Negeri 3 pangkalan Bun telah berumur 22 tahun, sebuah lika liku perjalanan yang cukup panjang dalam mendidik dan mengajar para peserta didiknya, oleh karena itu beliau sangat berterimakasih kepada bapak ibu guru atas perjuangannya selama ini membesarkan SMA Negeri 3 Pangkalan Bun

     “Permohonan maaf juga kepada OSIS, memang saya menyampaikan bahwa di era pandemi Covid-19 ini akan merusak tatanan sendi-sendi dari segala aspek termasuk di antaranya adalah kegiatan dies natalis yang seharusnya dilaksanakan dengan penuh meriah, berhubung karena kita diikat dengan aturan sehingga pelaksanaan dies natalis ini dikemas sedemikian rupa mengacu pada protokol kesehatan,” tambah Ibu Darlis Intang, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala SMAN 3 Pangkalan Bun pada sambutan pembukaan dies natalis. Ketua komite sekolah Drs. Ahmad Yahya juga berharap semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir sehingga anak-anak bisa kembali sekolah seperti biasa. Acara dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Ahmad, S.Ag.

    Selanjutnya, acara penyerahan piala ke sekolah, oleh siswa berprestasi atas nama Dinda Syarifa Juni Rachmatika (XI MIPA 3) sebagai juara 1 tingkat provinsi dalam ajang Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI) 2021 yang akan melaju ke tingkat nasional mewakili Kalimantan Tengah. 

    Pengumuman Pemenang Lomba Dies Natalis Smantri Ke-22 

     

    Acara yang sangat ditunggu-tunggu setiap momen dies natalis baik bagi suluruh dewan guru maupun siswa siswi SMAN 3 Pangkalan Bun yakni potong tumpeng, kue ulang tahun sebagai salah satu tanda pelaksanaan dies natalis. Selain itu, yang tak kalah sangat ditunggu ialah tuker kado yang dilakukan oleh bapak/ibu dewan guru beserta staf TU yang sudah dipersiapkan dimana mereka membawa kado-kado masing-masing senilai kurang lebih 50K dan ada doorprize yang sudah disiapkan oleh ibu kepala sekolah serta tuker souvenir bagi seluruh pengurus OSIS. Acara yang dipandu sangat epic oleh Ibu Ika Sari Puspita ini berlangsung meriah. 

    Seeeeeeeeee you Smanfest Ke-23 tahun depan…………………

     

    Halaman Lainnya